Kamis, 03 Maret 2011

Under Water Untuk Foto Pre wedding

Foto Pre wedding...

Sepertinya foto Pre wedding, mengabadikan moment bersama pasangan sudah menjadi keharusan bagi siapa saja yang akan menikah. Ngakk cuma buat di pajang diundangan tapi buat dipajang di acara resepsi pernikahan. Supaya kenangan itu terlihat indah dan beda dari yang lain kita harus mulai berpikir tema-tema foto untuk pre wedding.

Waktu itu saya dan ari sempat berpikir untuk sesi foto pre wed yang tidak terlalu ribet, seperti sesi foto kebanyakan orang yang mengambil tema di pedesaan, di kota tua atau di pantai. Untuk foto grafer foto pre wed kami kebetulan kami memakai jasa dari seorang teman ari yaitu mas bowo dan patner. kenapa saya dan ari memakai jasa mas bowo?? karna kalau pake jasa mas bowo kita dapet diskon besar-besaran hehehe...

Setelah berunding dengan ari, saya sepakat mengambil tema pedesaan dan pantai dengan mengambil lokasi di bandung dan ancol tapi mas bowo merekomendasikan untuk foto pre wed under water. Kalau menurut mas bowo sih kalau tema foto pedesaan dll itu sudah biasa dan banyak yang pakai sebagai tema pre wed. Sempet bingung juga sih waktu ditawarin untuk foto pre wed dengan under water, saya berpikir akan repot klo foto di dalam air dan kameranya gimana bisa masuk dalam air??? akhirnya mas bowo coba menjelaskan dan memberi contoh-contoh foto under water. Ketika melihat beberapa contoh foto under water ternya seru dan unik juga, sepertinya juga jarang foto pre wed under water. Akhirnya saya dan ari setuju dengan usulan dari mas bowo.


Contoh-contoh foto under water ...










Waktu itu sesi pemotretan di kolam renang rumahnya mba eva temannya mba henny (mba henny temannya ari) syukurnya waktu itu yang punya rumah berkenan kolam renangnya dipakai untuk sesi pemotretan pre wed (gratis..tis..tis), rumahnya di daerah lenteng agung, Jakarta selatan. Kolam renang yang cukup besar dan lumayan dalam sekitar 2 meteran menjadi tempat sesi pemotretan kami.


Untuk Kostum yang kami pakai simple saja karna dilihat dari contoh foto sebelumnya saya hanya menggunakan kemben, celana strit pendek kemudian dililit dengan bahan sepanjang 3 meter dengan beberapa warna (merah tua,ungu,hijau dan putih) tanpa dijahit hanya di ikat-ikat dan dipeniti (simple) untuk ari sendiri hanya menggunakan kemeja putih dan celana bahan berwarna hitam. Jadi untuk dana membeli kostum pemotretan pre wed kami gak terlalu mahal

Kostum cewe :

Bahan 3 meter, 4 warna : Rp. 8000-1000 per meter

Kemben putih : Rp.20000

Celana strit pendek : Rp. 30000

Kostum Cowo :

Kemeja putih : Milik Pribadi

Celana Bahan : Milik pribadi


Untuk Backgroud didalam kolam renang kami memakai background berwarna hitam (propertinya mas bowo).

Pemotretan kami di mulai dari pukul 08.00 - 12.00 jadi lumayan banget, pagi-pagi terus dingin-dingin kita harus sudah nyemplung di kolam renang hihiiii... sesi pertama, foto di ambil di pinggir-pinggiran kolam renang jadi belum basah-basahan. Sesi kedua baru kita ambil di dalam kolam renang. Awal pemotretan sih saya dan ari masih sedikit canggung, apalagi waktu sesi didalam air kita masih sama-sama kaku untuk berpose jadi tidak terlihat natural mungkin karna efek kedinginan dan gak kuat menahan nafas terlalu lama heheee... tapi sekitar satu jam di dalam air saya dan ari mulai bisa lebih natural dalam berpose.


Gambar-gambar sebelum sesi foto under water dimulai ...


Tes kamera sebelum masuk ke air...


Mas bowo dan patner...


Kalau lihat hasil foto-fotonya hmmmm... sudah tentu saya senang banget, gak percuma dingin-dingian didalam air selama 2 jam lebih tapi pas lihat hasilnya Wawwww... I like it (^_*)

Puas banget, lucu dan saya rasa jarang ada foto pre wed dalam air hihiiii...


Liat deh hasil foto pre wed kami di underwater, ok kan....??? hehehe...












Sesi foto sebelum under water... (dipinggir kolam renang)






Terima kasih untuk Photograher Mas bowo, Asst Photograher obie dan sule dan gak lupa dengan mba henny dan mba eva yang sudah membantu menyediakan lokasi pemotretan dan hasilnya puas banget dan pastinya UNFORGETABLE MOMENT

terima kasih banyak atas bantuannya (^_*)



1 komentar: